-->
  • Jelajahi

    Copyright © BERITASOLO.COM | Berita Solo Terbaru, Berita Solo Terkini Hari Ini
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Follow us on

    Terjun Langsung Ke Lapangan, Babinsa Cek Harga Sembako di Pasar Desa Gebang

    BeritaSolo.com
    Jumat, 25 Agustus 2023, 12:14 WIB Last Updated 2023-08-25T05:14:23Z

    BERITA SOLO | SRAGEN — Dengan turun ke pasar tradisional, tentunya dapat membuka komunikasi Babinsa dengan pedagang serta pembeli, baik itu soal harga hingga kenyamanan saat belanja di pasar,  Ini dilakukan Serda Andriyan Eko P Babinsa Gebang Koramil 03/Masaran Kodim 0725/Sragen melaksanakan Giat Pendataan harga sembako di Dk. Pasar Desa Gebang Kecamatan Masaran, Jum’at ( 25/08/2023).

    Serda Andriyan di sela sela kegiatan tersebut mengatakan, bahwa sembako merupakan kebutuhan pokok bagi warga masyarakat dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun saat ini terdapat beberapa jenis sembako mengalami kenaikan, namun untuk ketersediaan sembako di pasaran harus tetap ada.

    Hal ini sekaligus sebagai upaya untuk menjaga perekonomian supaya tetap berjalan. Meskipun keuntungan yang didapat tidak banyak, yang penting warga masyarakat masih bisa membeli kebutuhan pokok untuk memenuhi keperluan sehari-hari.

    Andriyan menghimbau kepada para pedagang, dengan adanya daya beli warga masyarakat yang agak menurun, agar para pedagang tidak menaikkan harga di luar ketentuan.

    “Kegiatan monitoring harga sembako di Pasar tradisional guna mencegah maupun mengantisipasi adanya oknum yang bermain atau sengaja menaikkan harga penjualan Sembako di pasaran,” ucap Serda Andriyan (Agus).
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru